Header Ads

ad

DESTINASI PARIWISATA DAERAH PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat sudah tidak asing didengar karena memang merupakan Destinasi Wisata yang populer selain Bali. Provinsi Nusa Tenggara Barat terdiri dari 2 (dua) pulau besar yaitu Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa dan ratusan pulau-pulau kecil.  Provinsi NTB sebagai salah satu provinsi yang memang merupakan Destinasi Pariwisata domestik maupun mancanegara perlu mengembangkan potensi-potensi kepawisataannya secara optimal. 

Sektor pariwisata telah menjadi andalan dan salah satu prioritas pengembangan bagi sejumlah wilayah khusunya Provinsi NTB, terlebih lagi potensi wilayah yang luas dan didukung dengan adanya daya tarik wisata yang cukup besar, banyaknya keindahan alam, aneka warisan sejarah budaya dan kehidupan masyarakat. 

Destinasi Wisata Provinsi NTB
Objek wisata yang ada di Provinsi NTB merupakan kekayaan alam yang patut untuk dibanggakan. Setiap Destinasi wisata  memiliki keunikan baik dari segi keindahannya maupun adat istiadat yang ada di daerah tersebut sehingga menarik minat wisatawan untuk mengunjunginya. Provinsi NTB dengan dua pulaunya yakni Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa memiliki banyak objek daya tarik wisata yang sangat potensial dan tidak kalah indahnya dengan Pulau Bali. Namun masih banyak destinasi wisata di Provinsi NTB yang belum diketahui oleh wisatawan baik wisatawan domestik maupun mancanegara. Dalam hal ini perlu adanya sinergi antara daya tarik wisata, fasilitas umum, fasilitas pariwisata, aksesibilitas, serta masyarakat agar melengkapi terwujudnya pembangunan kepariwisataan. Bagi Nusa Tenggara Barat, pembangunan pariwisata juga memiliki kontribusi yang signifikan dalam pembangunan ekonomi daerah sebagai instrument peningkatan perolehan devisa. Perolehan devisa dari kehadiran wisatawan mancanegara ke Nusa Tenggara Barat dalam beberapa tahun terakhir ini turut memberikan konstribusi bagi pendapatan daerah dan peningkatan pendapatan masyarakat. 

DESTINASI PARIWISATA DAERAH PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT
Menurut Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Daerah (RIPPARDA) Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2013 - 2028, Provinsi NTB terbagi ke dalam 2 (dua) lokasi Destinasi Pariwisata Daerah (DPD), yakni DPD Pulau Lombok dan DPD Pulau Sumbawa. DPD Pulau Lombok memiliki 4 Kawasan Strategis Pariwisata Daerah (KSPD), sedangkan DPD Pulau Sumbawa terdiri dari 8 KSPD. Adapun rincian masing-masing:

DPD Pulau Lombok yang meliputi pengembangan:
  1. KSPD Mataram Metro dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Kota Mataram, Islamic Center, Loang Baloq, Taman Mayura, Sekarbela, Taman Narmada, Suranadi dan Lingsar sebagai kawasan wisata budaya, religi, kuliner, belanja dan MICE;
  2. KSPD Senggigi - Tiga Gili dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Batulayar, Batu Bolong, Senggigi, Tiga Gili, Sindang Gila, Senaru, Dusun Tradisional Segenter sebagai kawasan wisata pantai, bawah laut, olah raga berbasis bahari, budaya, religi dan kuliner; 
  3. KSPD Kuta Mandalika dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Gili Gede, Gili Nanggu,
  4. Bangko-Bangko, Selong Blanak, Sade, Kute, Gili Indah sebagai kawasan wisata pantai, bawah laut, olah raga berbasis bahari, dan budaya;
  5. KSPD Rasimas-Sembalun dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Benang Stokel, Gili Sulat, Sembalun, Gunung Rinjani, Otak Kokoq sebagai kawasan wisata agro, pegunungan dan kuliner;
DPD Pulau Sumbawa yang meliputi pengembangan:
  1. KSPD Alasutan dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Agrotamasa, Pulau Bedil, Pulau Bungin, sebagai kawasan wisata pantai, agro, budaya, dan kuliner.
  2. KSPD Pototano - Maluk dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Pototano dan Maluk sebagai kawasan wisata pantai, olah raga berbasis bahari, budaya, dan kuliner.
  3. KSPD Batu Hijau - Dodorinti dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Batuhijau dan Dodorinti sebagai kawasan wisata pegunungan, tambang, budaya, dan kuliner.
  4. KSPD SAMOTA (Teluk Saleh-Moyo-Tambora) dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Ai bari, Moyo, Batubulan, dan Tambora sebagai kawasan wisata alam dan Teluk Saleh sebagai kawasan wisata pantai, bawah laut, olah raga berbasis bahari, budaya, dan kuliner.
  5. KSPD Hu’u dan sekitarnya, sebagai kawasan wisata pantai, bawah laut, olah raga berbasis bahari, dan kuliner.
  6. KSPD Teluk Bima dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata Pantai Lawata, Amahami, kalaki, pulau kambing, wadu pa’a, Benteng Asakota sebagai kawasan wisata pantai, bawah laut, olah raga berbasis bahari, sejarah, budaya, dan kuliner.
  7. KSPD Teluk Waworada - Sape dan sekitarnya, meliputi kawasan wisata teluk Waworada, Pantai Baba, Pantai Sera Nae, Rontu, Wane, Woro dan Pantai Marada sebagai kawasan wisata pantai, bahari, dan minat khusus.

Tidak ada komentar